BERITAOPINI.ID, PACITAN | Prediksi politik sejumlah tokoh masyarakat terkait akan kembali bersatunya Indrata Nur Bayuaji dengan Gagarin, sebagai pasangan calon bupati dan wakil bupati di Pilbup serentak 2024, mendapat tanggapan dari Sekretaris DPD Partai Golkar Pacitan, Lancur Susanto.
Ia menegaskan, terlalu dini kalau detik ini Partai Golkar harus membahas soal Pilbup. Menurut Lancur, semua kader Golkar yang saat ini berada di jabatan eksekutif diharuskan menuntaskan semua tugas-tugas yang di embannya.
“Golkar belum akan bicara soal Pilbup. Sebab komitmen kami, akan terus mendukung duet pemerintahan Bupati Indrata Nur Bayuaji dan Wabup Gagarin dalam mewujudkan visi dan misinya,” kata Lancur, Selasa (25-04-2023).
Lain itu, sambung politikus gaek yang juga dipercaya sebagai Ketua Fraksi Golkar DPRD Pacitan tersebut, detik ini partai berlambang pohon beringin masih fokus untuk suksesi pileg dan juga pilpres. “Fokus utama kami, yaitu pemenangan pileg dan pilpres. Soal Pilbup itu tahapan selanjutnya,” jelasnya.
Masih dikesempatan yang sama, Lancur juga menegaskan, sebagai partai politik, Golkar selalu, siap mengikuti agenda – agenda politik tanah air. Baik itu Pileg, Pilpres dan Pilbup.
“Dan terkait Pilkada, kami belum berpikir ke sana. Kami masih fokus mengawal pemerintahan sekarang yaitu hasil Pilkada 2020 Indrata Nurbayuaji – Gagarin. Sesuai Petunjuk DPP Partai Golkar, kader yang di tugaskan menjadi kepala daerah atau wakil kepala daerah, untuk konsentrasi dan fokus menjalankan tugasnya.
Golkar selalu mensupport untuk mewujudkan visi dan misi pasangan Bupati Pacitan 2020 – 2024. Pacitan, sejahtera dan bahagia,” tandasnya.(Red/yun)
6 Comments