BERITAOPINI.ID, MEDAN | Ketua Fraksi PKS DPRD Kota Medan, Syaiful Ramadan mengadakan kegiatan Kampung Ramadan dimulai dari 25 Maret 2023 hingga 20 April 2023 di Kampung Aur, Kota Medan. Kampung Ramadhan ini diharapkan dapat menyemarakkan bulan suci Ramadhan bersama masyararakat Kota Medan.
Tidak hanya sebatas bazaar kuliner, acara Kampung Ramadhan juga dimeriahi dengan berbagai perlombaan yakni adalah perlombaan adzan, tahfiz quran, dan busana muslim. Kegiatan-kegiatan perlombaan diharapkan menjadi ajang perlombaan umat islam dalam kebaikan khususnya di bulan Ramadhan untuk mencaapai kemenenangan di Hari Raya nantinya.
Selain itu, Kampung Ramadhan juga menyediakan takjil gratis saat berbuka puasa bagi seluruh masyarakat yang datang ke Kampung Ramadhan. Terlebih lagi, di hari sabtu dan minggu terdapat live music religi yang dapat dinikmati oleh seluruh kalangan masyarakat.
Kampung Ramadhan ini diharapkan dapat menjadi ajang silaturahmi antar masyarakat sehingga Ramadhan 1444 H ini dapat dilewati dengan penuh keberkahan. (Adara Migi)