Tim Sparta Polresta Surakarta Amankan Pelaku Pencurian Handphone di Manahan

BERITAOPINI.ID | Jawa Tengah | Kota Surakarta | 07-01-2025

Tim Sparta Satuan Samapta Polresta Surakarta mengamankan seorang pria berinisial DKN (28 tahun) warga Mojosongo Solo setelah ditangkap warga karena ketahuan mencuri di salah satu rumah warga atas nama Dharma di Jalan Trikora Manahan Kecamatan Banjarsari Kota Surakarta.

Kasat Samapta mengatakan pelaku diamankan oleh tim sparta berawal saat Tim Sparta mendapat informasi dari Call Center, bahwa di jalan Trikora Manahan adanya seorang warga (pelaku) yang berhasil ditangkap oleh warga karena diduga mencuri beberapa ponsel di sebuah rumah milik seorang warga.

"Mendapatkan informasi tersebut, kemudian Tim Sparta merespon cepat menuju lokasi sesuai informasi dari pelapor, sampai di lokasi tersebut benar adanya warga yang sudah mengamankan pelaku," ucap Kompol Arfian.

"Pelaku DKN Ditangkap oleh warga sekitar lokasi kejadian pada hari Senin (6-1-2025) dini hari sekitar pukul 02.30 Wib karena diduga melakukan pencurian di salah satu rumah milik warga atas nama Dharma," ungkapnya.

Pada saat dilakukan penangkapan oleh warga, pelaku sempat lari dan bersembunyi ke dalam got namun berhasil ditemukan oleh warga dan ditangkap.

"Dari tangan pelaku, Tim Sparta berhasil mengamankan barang bukti berupa 3 buah ponsel hasil curian yang diambilnya dari rumah warga tersebut dan 1 buah dompet milik pelaku," jelas Kasat Samapta.

Menurut keterangan pelaku, bahwa uang yang didapatkan dari hasil mencuri ponsel tersebut akan digunakan untuk membayar hutang.

"Untuk menghindari amukan warga, selanjutnya pelaku di bawa ke Mako Polresta Surakarta diserahkan ke Piket Reskrim untuk di tindak lanjuti sesuai prosedur," pungkasnya. (GAR)