Example floating
Example floating
Example 468x60 Example 468x60 Example 468x60 Example 468x60 Example 468x60
BeritaKota PayakumbuhSumatera Barat

Bukti Nyata Suara Rakyat: Wakil DPRD Sumbar Erlindawati Tinjau Hasil Rehab Puskesmas Pembantu di Koto Panjang dan Payobasuang

27
×

Bukti Nyata Suara Rakyat: Wakil DPRD Sumbar Erlindawati Tinjau Hasil Rehab Puskesmas Pembantu di Koto Panjang dan Payobasuang

Sebarkan artikel ini
Example 468x60

BERITAOPINI.ID PAYAKUMBUH SUMBAR | Usulan Wakil Ketua DPRD Kota Payakumbuh Erlindawati, M.Pd tahun 2025 lalu untuk merehabilitasi duo Puskesmas pembantu (Pustu) di Kota Payakumbuh akhirnya berhasil direalisasikan dan sudah rampung di awal tahun 2026. Dua Pustu yang di rehab yaitu Pustu Koto Panjang dan Pustu Payobasuang di Kecamatan Payakumbuh Timur.

Erlindawati kepada media ini, Selasa (6/1/2026) di saat meninjau dua Pustu tersebut mengatakan, untuk meningkatkan layanan kesehatan kepada masyarakat, maka layanan kesehatan harus diperhatikan dan ditingkatkan sehingga menjadi layak untuk dioperasikan.

Ditambahkan Erlindawati, realisasi Pustu ini adalah bukti nyata bahwa suara rakyat yang dititipkan kepada kami tidak berhenti di meja rapat, tetapi terus kami kawal hingga menjadi bangunan fisik yang bisa dirasakan manfaatnya saat ini.

“Saya titip kepada petugas medis, layanilah warga dengan senyum dan keramahan. Gedung baru harus membawa semangat baru, sehingga pelayanan kesehatan dapat dirasakan masyarakat hingga ke tingkat dasar. Semoga dengan adanya Pustu ini, angka kesehatan di Koto Panjang dan Payobasuang meningkat, dan penanganan darurat bisa dilakukan lebih cepat tanpa harus menempuh ke pusat kota,” urainya.

Sementara itu Camat Payakumbuh Timur diwakili Sekretaris Zailendra didampingi Lurah Payobasuang Sucy Ariny Heqi mewakili masyarakat pihaknya mengucapkan terimakasih ke Pemerintah Kota Payakumbuh dan mengajak seluruh masyarakat untuk menjaga fasilitas di Pustu ini. Anggaplah ini milik kita bersama yang harus dijaga kebersihannya.

“Semoga kedepan pelayanan posyandu semakin responsif terhadap keluhan masyarakat khusus nya dunia kesehatan. Dengan sarana pelayanan yang representatif kualitas pelayanan dapat lebih baik kedepannya,” ujar Zailendra.

Example 300250 Example 468x60 Example 300250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *