BERITAOPINI.ID PURWOREJO JATENG | Pemerintah Kabupaten Purworejo melalui Dinas PUPR bergerak cepat mengatasi dampak longsor pada talud Ruas Jalan Kabupaten Tridadi-Pucungroto tepatnya di Dusun Ngadiboyo Desa Ngadirejo, Kecamatan Kaligesing yang mengakibatkan akses jalan cukup membahayakan bagi pengendara kendaraan roda 2 dan juga kendaraan roda 4.
Hal tersebut ditandai dengan dimulainya pelaksanaan Pemeliharaan/Pembangunan Talud Bronjong dan Drainase di lokasi tersebut, yang diawali dengan peletakan batu pertama secara simbolis oleh Wakil Bupati Purworejo Dion Agasi Setiabudi, S.I.Kom., M.Si., didampingi Forkopimcam Kaligesing dan Kepala Desa Ngadirejo, pada Rabu (12/11/2025).
Dalam arahannya, Wabup Dion menegaskan bahwa pembangunan ini sangat penting untuk memastikan dampak bencana longsor yang terjadi awal tahun 2025 ini, dapat teratasi dengan baik, tidak berdampak lebih masif lagi dan tentunya kembali mempermudah akses bagi masyarakat.
“Hari ini mulai pekerjaan untuk pengamanan tebing sekaligus pembuatan drainase pembuangan air. Sehingga nantinya bisa meminimalisir risiko longsor di jalur Pucungroto-Ngadirejo sampai dengan Tridadi Loano,” ujar Dion.

Lebih lanjut, Dion mengajak peran serta Pemerintah Desa dan masyarakat untuk turut mendukung dan sekaligus untuk bersama-sama mengawasi proyek pembangunan tersebut untuk memastikan agar kualitas pembangunan sesuai standar, bermutu bagus dan bertahan lama.
“Kalau ada yang perlu dikoreksi, dikoreksi saja, karena pekerjaan ini kebutuhan anggarannya besar, kalau anggarannya besar tapi pekerjaannya tidak bagus kan eman-eman,” tegas Dion.
Dion juga berharap pembangunan ini dapat berjalan lancar dan nantinya akan memberi manfaat luas bagi masyarakat, sekaligus juga dapat memberikan kesejahteraan bagi masyarakat.
Sementara itu, Kepala Desa Ngadirejo Agus Muzamil menyambut baik langkah cepat Pemerintah Kabupaten Purworejo melalui Dinas PUPR dalam menangani dampak longsor yang terjadi pada Maret 2025 yang lalu.
“Tentu ini disambut baik oleh kami dan masyarakat, karena jalan tersebut sangat penting dan sangat vital untuk mobilitas ekonomi masyarakat,” katanya.
















