Example floating
Example floating
BeritaKota PrabumulihSumatera Selatan

Wakil Walikota Prabumulih Secara Resmi Membuka Kegiatan Open Recruitment Anggota Baru FIRMA Kota Prabumulih Angkatan Ke-3

46
×

Wakil Walikota Prabumulih Secara Resmi Membuka Kegiatan Open Recruitment Anggota Baru FIRMA Kota Prabumulih Angkatan Ke-3

Sebarkan artikel ini
Example 468x60

BERITAOPINI.ID PRABUMULIH SUMSEL | Wakil Walikota Prabumulih, Franky Nasril, S.Kom., M.M., secara resmi membuka kegiatan Open Recruitment Anggota Baru Forum Ikatan Remaja Masjid (FIRMA) Kota Prabumulih Angkatan ke-3 yang digelar pada Minggu, 25 Mei 2025 di Aula SIT Ishlahul Ummah, Kelurahan Karang Raja, Kota Prabumulih.

Kegiatan ini mengusung tema “Membangun Regenerasi Remaja Masjid yang Aktif, Solid, dan Progresif” sebagai bentuk komitmen FIRMA dalam membina generasi muda Islam agar lebih aktif dalam kegiatan keagamaan dan sosial kemasyarakatan yang berlandaskan nilai-nilai Islam.

Dalam sambutannya, Wakil Walikota Prabumulih Franky Nasril, S.Kom., M.M., menyampaikan apresiasi dan dukungannya atas terselenggaranya kegiatan positif ini. Ia menekankan pentingnya peran remaja dalam menghidupkan suasana masjid dan menjadikan masjid sebagai pusat kegiatan umat, khususnya bagi generasi muda.
“Pemerintah Kota Prabumulih sangat mendukung kegiatan islami seperti ini. Forum seperti FIRMA ini penting sebagai wadah pembinaan dan pengembangan karakter remaja Islam yang aktif dan berdaya saing,” ujar Franky.

Lebih lanjut, beliau berharap FIRMA dapat terus tumbuh dan menjadi organisasi remaja masjid yang solid dan berkontribusi besar dalam mewujudkan visi Kota Prabumulih sebagai kota yang religius, aman, dan harmonis.

Turut hadir dalam kegiatan ini Anggota DPRD Provinsi Sumatera Selatan sekaligus Pembina FIRMA Kota Prabumulih, Bapak M. Muaz Arifki; Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Prabumulih, Bapak Darmadi, S.Pd., M.Si.; Sekretaris Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kota Prabumulih; perwakilan dari Ikatan Dai Indonesia (IKADI) Kota Prabumulih; serta seluruh jajaran pengurus dan panitia FIRMA Kota Prabumulih.

“Kegiatan Open Recruitment ini merupakan agenda tahunan yang diselenggarakan oleh FIRMA sebagai upaya memperkuat kaderisasi serta meningkatkan partisipasi aktif remaja dalam kegiatan keislaman di masjid-masjid se-Kota Prabumulih”.

Example 300250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *